Disease Modifying Anti Rheumatic Drug (DMARD) merupakan salah satu modalitas terapi artritis reumatoid.
DMARD memiliki potensi untuk mengurangi kerusakan sendi, mempertahankan integritas dan fungsi sendi.
Setiap DMARD mempunyai toksisitas masing-masing yang memerlukan persiapan dan monitor yang tepat.
Beberapa DMARD biologik berkaitan dengan infeksi bakteri yang serius, aktif kembalinya hepatitis B dan TB paru.
Daftar Pustaka
Perhimpunan Reumatologi Indonesia, Diagnosis dan Pengelolaan Artritis Reumatoid – Rekomendasi, 2014